Wakaf Bersama Bangun Sekolah Penghafal Quran di Yogyakarta
Perkenalkan, salah satu yayasan yang sangat fokus terhadap pendidikan dan pembentukan moral serta budi pekerti anak berbasis religi, yaitu Yayasan Salman Al-Farisi yang terletak di Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.

Di usianya yang lebih dari 25 tahun, Yayasan Salman Al Farisi secara konsisten mencetak ribuan generasi penghafal Quran yang berkarakter dan berprestasi dalam akademik serta berakhlaq mulia.
Namun di usia yang sudah menginjak seperempat abad, jenjang pendidikan yang dimiliki hanya sampai setara SMP saja. Sangat disayangkan jika perjuangan adik-adik harus berhenti sampai disitu saja sedangkan kemampuan yang mereka miliki bisa lebih dari itu. Kapasitas untuk terus belajar dan menghafal Al-Quran bisa terus berkembang dan bertambah bila jenjang itu dipertinggi.

Di awal tahun 2020, Alhamdulillah doa para pendidik di Salman Al Farisi Allah Ta’ala kabulkan, datang seorang dermawan mewakafkan tanahnya seluas 3.000 meter persegi untuk dibangunkan sekolah SMA bagi penghafal Quran yang berlokasi di Dusun Demangan, Kalitirto, Berbah, Sleman, Daerah Istimewa Yogyakarta.
Namun untuk membangun sebuah gedung dan fasilitas belajar mengajar serta tempat mengaji & menghafal quran di level SMA masih sangat dibutuhkan perjuangan panjang. Dibutuhkan pula biaya yang tidak sedikit yang tentu amat berat bila digapai sendiri oleh pihak yayasan.

Untuk itu, Kami mengajak para Sahabat Dermawan untuk bersama-sama membangunnya dengan wakaf terbaik! Insyaa Allah pahala jariyah yang tidak terputus, ditambah dengan keberkahan para penghafal quran yang akan menjadi penerima manfaatnya akan mengalir untukmu. Tiap lantunan Quran dan ilmu yang dibaca lalu diamalkan, akan mengalir juga pahala untukmu yang bersedekah, insyaa Allah.

Yuk, bersama majukan pendidikan Islam dengan sedekah dan wakaf terbaik kita!
Salurkan Sedekah terbaik Sahabat Dermawan dengan cara:
1. Klik 'Sedekah Sekarang'
2. Masukan nominal Sedekah
3. Pilih Bank Transfer BNI Syariah/Mandiri/BCA/BNI/BRI, Gopay, OVO atau Kartu Kredit
4. Klik 'Sedekah'
5. Dapatkan laporan via email
Silahkan untuk share juga halaman ini agar lebih banyak doa dan sedekah yang terkumpul.